Perbedaan Toko Obat dan Apotek, Apa Ya?

Perbedaan Toko Obat dan Apotek, Apa Ya?

Perbedaan Toko Obat dan Apotek, Apa Ya?

  • May 03, 2023

Banyak yang menganggap bahwa apotek dan toko obat ini sama karena sama-sama menjual obat. Padahal, ada perbedaan toko obat dan apotek yang perlu untuk Anda ketahui apabila ingin membuka usaha di bidang farmasi. Meski sama-sama menjual obat, jangan sampai salah persepsi, ya, karena bisa mempengaruhi bisnis Anda di masa depan.

Toko obat dan apotek merupakan salah satu tujuan masyarakat ketika mereka membutuhkan obat untuk mengatasi masalah kesehatan. Bisnis di bidang farmasi ini selalu ramai konsumen karena kesehatan adalah kebutuhan pokok masyarakat. Oleh karenanya, usaha ini termasuk bisnis yang terbilang stabil karena tidak mengikuti tren masyarakat yang bisa naik turun.

Perbedaan Toko Obat dan Apotek

Apotek dan toko obat merupakan dua sarana khusus untuk menjual obat-obatan. Artinya, keduanya sama-sama memiliki fungsi untuk mendistribusikan obat kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kendati demikian, apakah Anda tahu bahwa apotek dan toko obat ini sebenarnya memiliki perbedaan yang cukup signifikan? Apa saja perbedaan ini? Berikut adalah beberapa hal yang membedakan antara toko obat dan apotek:

a. Toko Obat

Dalam pelayanannya, pemilik toko obat cukup merekrut tenaga teknis kefarmasian (TTK) yang sudah tersertifikasi dan pernah bekerja di bawah pengawasan apoteker. Meskipun demikian, toko obat tetap boleh untuk melaksanakan layanan farmasi seperti menerima resep dokter.

Namun, toko obat hanya menyediakan obat-obatan secara terbatas. Produk-produk yang boleh diperjualbelikan di toko obat hanyalah obat-obatan bebas dan obat-obatan terbatas saja. Jadi, mungkin ada obat-obatan yang tidak bisa Anda temukan di toko obat.

b. Apotek

Sedangkan perbedaan toko obat dan apotek yang paling signifikan adalah apotek dilayani langsung oleh seorang apoteker. Menurut Peraturan Pemerintah RI Nomor 51 Tahun 2009 tentang Pekerjaan Kefarmasian, apotek dioperasikan oleh seorang pekerja farmasi yang disebut apoteker.

Apoteker adalah seorang sarjana farmasi yang sudah menyelesaikan pendidikan profesi apoteker dan mengucap sumpah jabatan apoteker. Tugas utama dari apoteker adalah memberikan layanan seperti konseling, informasi obat, dan penerimaan obat.

Selain itu, apotek juga menjual banyak sekali macam obat, baik yang tanpa resep atau menggunakan resep dokter. Bahkan, apotek mempunyai kewenangan untuk menjual obat keras serta obat narkotika dan psikotropika secara terbatas.

Artinya, melalui bisnis apotek, Anda bisa menyediakan obat yang lebih lengkap daripada toko obat pada umumnya. Perbedaan toko obat dan apotek terkait peraturan ketersediaan obat ini sebenarnya bertujuan untuk mencegah masyarakat dari penyalahgunaan obat.

Melalui penjelasan di atas, Anda dapat melihat bahwa peluang konsumen untuk datang ke apotek lebih besar. Sebab, ketersediaan obat di apotek terlihat lebih lengkap dan dilayani langsung oleh orang yang sudah terpercaya di bidangnya.

Maka dari itu, tidak ada salahnya kalau lebih memilih waralaba Apotek K-24 sebagai usaha Anda. Yuk, segera hubungi hotline waralaba Apotek K-24 di 081212012424 atau akun instagram @franchisek24 untuk mendapatkan bisnis yang menarik ini. Anda juga bisa langsung mengisi formulir pendaftarannya DI SINI.

Related post

INFO APOTEK K-24 © 2022 PT K24 Indonesia - All Rights Reversed - Beli Obat