Apotek K-24 Raih Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 Lagi!

Apotek K-24 Raih Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 Lagi!

Apotek K-24 Raih Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 Lagi!

  • Jul 06, 2023

Apotek K-24 meraih penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 dari TRAS N CO Indonesia dan INFOBRAND.ID pada Rabu (05/07). Dalam acara awarding ceremony, Apotek K-24 berhasil meraih penghargaan digital popular brand untuk kategori Apotek. Penghargaan ini diberikan kepada Arsyah Avikana selaku perwakilan dari Apotek K-24 oleh Bapak Tri Raharjo selaku CEO TRAS N CO Indonesia.

Ini tentu saja menjadi kebanggan bagi Apotek K-24 untuk menerima salah satu penghargaan bergengsi di Indonesia. Melalui penghargaan ini, Apotek K-24 sukses dalam membangun popularitas serta meningkatkan aktivitas brand melalui media digital sehingga bisa unggul dari brand-brand lainnya. Seperti yang Anda tahu, kini media digital sudah menjadi media yang sangat penting untuk perkembangan bisnis.

Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 untuk Apotek K-24

Pada kesempatan yang telah diberikan, Arsyah Avikana selaku perwakilan dari Apotek K-24 menyampaikan apresiasinya atas penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023. Arsyah berharap dengan adanya penghargaan ini bisa menjadi pemompa semangat untuk Apotek K-24 dalam meningkatkan layanan kefarmasian kepada masyarakat Indonesia.

“Semoga dengan adanya penghargaan ini kami dapat meningkatkan layanan kami dan bisa menyehatkan Indonesia karena Apotek K-24 adalah Apoteknya Indonesia,” kata Arsyah. Indonesia Digital Popular Brand (IDPBA) 2023 merupakan penghargaan yang diberikan kepada brand berdasarkan riset.

Riset tersebut mampu untuk memberikan gambaran bagaimana popularitas sebuah brand di era digital, melalui Search Engine Based, Social Media Based, dan Website Based. Artinya, dengan penghargaan ini, Apotek K-24 telah mendapatkan kepercayaan dari para netizen dalam memilih pelayanan kefarmasian.

Penilaian untuk penghargaan ini dilakukan pada bulan Maret – Mei 2023 dengan mengikutsertakan lebih dari 1500 brand dalam 300 kategori produk atau jasa. Ada 3 parameter penilaian di dunia digital yang bersifat independen dan kredibel, yaitu:

  • Search Engine Based (40%), melalui hasil mesin pencari internet.

  • Social Media Based (40%), lewat Youtube, Instagram, dan Facebook.

  • Website Based (20%), dengan mengukur kecepatan dan jumlah traffic website.

Dewasa ini, media digital dan media offline memiliki hubungan erat dalam membentuk aktivitas brand dengan interaksi masyarakat. Artinya, Apotek K-24 tidak bisa hanya mengandalkan program secara offline saja, tapi juga memerlukan jejak digital agar menambah kepercayaan pelanggan.

Apotek K-24 sudah sejak lama memanfaatkan berbagai platform digital, seperti Instagram, Youtube, Facebook, Twitter, TikTok, hingga Website Official untuk melakukan interaksi dengan masyarakat. Dengan platform-platform ini, Apotek berusaha untuk menyajikan informasi yang dibutuhkan pelanggan.

Keberhasilan Apotek K-24 dalam meraih penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 ini juga dapat menjadi parameter bahwa bisnis franchise Apotek K-24 memang pilihan tepat bagi investor. Sebab, bisnis franchise adalah bisnis yang mengutamakan kepopuleran brand dan pelayanan kepada masyarakat.

Laman: https://www.apotek-k24.com/

Instagram: @k24sobatsehatkitakita & @franchisek24

Twitter: @apotekk24id

TikTok: @apotekk24official

Related post

INFO APOTEK K-24 © 2022 PT K24 Indonesia - All Rights Reversed - Beli Obat