Modal Bisnis Apotek? Dari Mana Saja Ya?

Modal Bisnis Apotek? Dari Mana Saja Ya?

Jun 20, 2022

Membangun bisnis apotek tentu tidak membutuhkan modal awal yang sedikit. Sebab, dalam memulai bisnis apotek, Anda perlu menyiapkan tanah, bangunan, peralatan, perizinan, stok obat, dan lain sebagainya. Artinya, dalam mengurus itu semua, Anda tidak hanya menyediakan dana yang sedikit. Lalu, kira-kira dari mana modal bisnis apotek yang bisa digunakan?

Modal merupakan hal yang perlu disiapkan dari awal ketika ingin membangun bisnis apotek, apalagi modal dalam bentuk dana. Besaran modal untuk membangun apotek ini sangat bervariasi, mulai dari puluhan juta hingga ratusan juta. Kebutuhan apotek yang lebih jelas, Anda bisa mengakses Permenkes Nomor 9 Tahun 2017 tentang Apotek dan Permenkes Nomor 8 Tahun 2022 tentang Standar Kegiatan Usaha dan Produk pada Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko Sektor Kesehatan.

Modal Bisnis Apotek

Total modal awal untuk membuka bisnis apotek biasanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan bangunan, perlengkapan, peralatan, pengadaan, dan biaya tetap. Terkadang biaya dari dana sendiri kurang cukup untuk menanggung semuanya, jadi mungkin Anda memerlukan bantuan.

Modal awal untuk membuka usaha apotek bisa Anda dapatkan dari beberapa sumber, di antaranya:

Modal Pribadi

Apabila Anda memang mampu untuk berbisnis sendiri, maka modal dari tabungan pribadi bisa menjadi sumber investasi. Tentu saja ada kelebihan dan kekurangan ketika menggunakan modal pribadi, seperti semua beban ditanggung sendiri, tidak perlu membuat bagi hasil, pendapatan hanya untuk sendiri, dan lain-lain.

Cara ini cocok bagi Anda yang malas repot dan ingin semuanya diatur sendiri.

Modal Kelompok atau Iuran

Modal bisnis apotek yang selanjutnya adalah dana dari kelompok atau iuran dari beberapa orang dekat. Dalam membuka bisnis apotek, tak jarang beberapa orang memilih bekerja sama untuk membangun apotek dengan modal bersama.

Hal tersebut biasanya digunakan untuk meringankan beban modal dana yang mungkin melebihi dari kemampuan. Namun, dalam melakukan iuran ini tentu Anda perlu membuat perjanjian kerja sama, meskipun orang yang bekerja sama ini dekat dengan Anda.

Modal Pinjaman

Selain iuran, modal bisnis apotek juga bisa didapatkan melalui pinjaman dari Lembaga keuangan yang sah, seperti bank. Menggunakan pinjaman memang cara paling mudah dalam mendapatkan dana besar dalam waktu cepat.

Namun, Anda perlu tahu bahwa dengan pinjam di bank, ada beberapa kondisi yang ditanggung, seperti bunga, membayar angsuran secara rutin, dan lain-lain. Jika bisa, pastikan tempat Anda meminjam uang ini sudah resmi dan diawasi oleh badan berwenang.

Itulah 3 sumber modal yang bisa Anda gunakan untuk membuka apotek. Apabila ingin memulai bisnis apotek bersama franchise Apotek K-24, Anda bisa menggunakan salah satu modal tersebut. Jadi, Anda tidak perlu takut untuk berbisnis dengan Apotek K-24.

Untuk mengetahui berapa modal bisnis apotek yang dibutuhkan, hubungi saja hotline waralaba Apotek K-24 di 081212012424 atau akun instagram @franchisek24. Anda juga bisa langsung mengisi formulir pendaftarannya DI SINI. 

Related post
PT K-24 Indonesia
Jl. Magelang, Karangwaru Kidul,
PR 24 Yogyakarta 55241
0274 - 542024, 542025
Hotline Franchise
08-12-12-01-2424
Media Sosial