3 Permodalan Bisnis Apotek yang Bisa Membantu dalam Memulai Usaha

3 Permodalan Bisnis Apotek yang Bisa Membantu dalam Memulai Usaha

Jun 20, 2022

Permodalan bisnis apotek sangat penting untuk dipikirkan lebih mendalam karena banyak sekali yang dibutuhkan. Mulai dari bangunan, perizinan, stok obat awal, perlengkapan, dan lain sebagainya perlu Anda rencanakan dengan baik agar bisnis bisa berjalan lancar dan sukses. Namun, modal untuk membuka bisnis apotek ini harus dari mana saja?

Modal awal merupakan hal yang perlu dipersiapkan dengan matang ketika Anda akan berbisnis. Selain mencukupi kebutuhan operasional, tanpa modal awal Anda tidak akan bisa mengurus apapun yang berhubungan dengan bisnis. Oleh karena itu, dalam mencari sumber modal untuk bisnis ini Anda perlu melakukannya dengan bijak, ya, agar tidak terjadi kerugian di masa depan.

Permodalan Bisnis Apotek yang Bisa Dipilih

Apotek merupakan bisnis yang membutuhkan modal tidak sedikit karena keperluan dari segi bangunan atau stok produk seperti obat atau alat kesehatan. Bahkan, dalam proses pengadaan obat di apotek ini biasanya bisa menghabiskan lebih dari 50% dari total modal yang diperlukan.

Sebab, stok obat, vitamin, suplemen, susu, dan alat kesehatan merupakan produk utama dari apotek yang menjadi sumber penghasilan. Jadi, tidak heran kalau Anda membutuhkan modal yang cukup besar hanya untuk produk-produk yang akan Anda jual.

Oleh karena itu, mencari modal awal sebenarnya menjadi tantangan tersendiri ketika akan membuka bisnis apotek. Nah, berikut adalah beberapa sumber permodalan bisnis apotek yang bisa membantu Anda:

Aset Pribadi

Sumber modal yang paling mudah untuk dikelola sendiri tanpa harus ada persyaratan tertentu adalah modal dari pribadi. Contohnya saja Anda memiliki sumber uang yang tidak digunakan dan hanya menganggur di rekening saja, nah ini dapat digunakan sebagai modal bisnis.

Sebab, uang yang hanya diam tanpa pergerakan akan sangat rugi jika dibiarkan begitu saja. Kelebihan dari memakai modal pribadi adalah tidak ada beban bunga, tidak ada kewajiban untuk mengembalikan modal, dan tidak tergantung dengan pihak lain. Jadi, Anda akan merasa bebas untuk mengurus bisnis apotek Anda.

Modal Kelompok atau Iuran dengan Orang Lain

Permodalan bisnis yang kedua bisa berasal dari modal kelompok atau iuran dengan orang lain yang sudah dipercaya. Ini bisa Anda lakukan ketika modal pribadi Anda tidak mencukupi sehingga Anda perlu bekerja sama dengan teman untuk membangun apotek.

Meski memungkinkan untuk menambah jumlah modal tapi iuran ini membuat pengelolaan apotek harus dilakukan secara bersama, mulai dari tanggung jawab, keuntungan, dan peran harus dibagi rata. Selain itu, Anda juga perlu membuat sebuah perjanjian agar bisnis bisa berjalan dengan fair atau adil

Modal Pinjaman atau dari Investor

Selain modal pribadi dan dana dari iuran bersama teman, permodalan bisnis apotek juga bisa datang dari pinjaman pihak lain, seperti bank atau mencari investor. Umumnya, modal yang berasal dari pinjaman jumlahnya bisa lebih banyak dari dua modal sebelumnya.

Sayangnya, jika Anda mencari pinjaman atau investor, maka Anda akan dikenakan beban lainnya, seperti biaya bunga, administrasi, bagi hasil, dan lain sebagainya. Selain itu, dalam mencari sumber pinjaman ini tidak boleh sembarangan, ya. Paling tidak lembaga peminjam ini sudah terdaftar sebagai lembaga legal dan diketahui oleh OJK. Hal ini untuk menghindari penipuan atau dikejar-kejar oleh rentenir.

Itu dia berbagai permodalan bisnis apotek yang bisa Anda manfaatkan untuk memulai usaha. Setiap sumber modal yang ada ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, ya. Jadi, Anda perlu merencanakan dan menghitung modal yang sebenarnya Anda butuhkan terlebih dahulu.

Nah, apabila Anda memilih untuk berbisnis bersama franchise Apotek K-24 agar lebih mudah, Anda bisa menggunakan salah satu dari ketiga modal di atas. Anda bebas menggunakan sumber modal dari mana saja. Ingin berbisnis jadi lebih mudah? Yuk hubungi hotline franchise Apotek K-24 di 081212012424 atau akun instagram @franchisek24. Anda juga bisa langsung mengisi formulir pendaftarannya DI SINI.

Related post
PT K-24 Indonesia
Jl. Magelang, Karangwaru Kidul,
PR 24 Yogyakarta 55241
0274 - 542024, 542025
Hotline Franchise
08-12-12-01-2424
Media Sosial