4 Bisnis yang Bagus untuk Pemula karena Menguntungkan

4 Bisnis yang Bagus untuk Pemula karena Menguntungkan

4 Bisnis yang Bagus untuk Pemula karena Menguntungkan

  • Sept 02, 2024

Memulai bisnis memang tidak semudah yang dibayangkan, apalagi bagi para pemula yang masih baru di dunia bisnis. Bahkan, salah langkah saja bisa membuat bisnis gagal sehingga bukannya mendapatkan keuntungan tapi malah rugi. Oleh karena itu, penting sekali memilih bisnis yang bagus untuk pemula karena ini dapat membantu dalam mengurangi risiko kegagalan.

Membangun sebuah bisnis memang menjadi salah satu jalan agar Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Belum lagi kalau nanti bisnis bisa berhasil di masa depan, maka bisnis yang dirintis ini dapat menjadi investasi jangka panjang. Alhasil, ketika memasuki tua Anda tidak perlu mengkhawatirkan permasalahan finansial karena sudah memiliki sumber penghasilan.

Bisnis yang Bagus untuk Pemula

Dalam memulai sebuah bisnis tentu dibutuhkan rencana yang matang, mulai dari modal, jenis bisnis, hingga strategi bisnis. Selain itu, Anda juga perlu melakukan riset pasar untuk mengetahui sektor usaha mana yang sedang diminati dan dibutuhkan masyarakat.

Nah, apabila Anda sudah memberanikan diri untuk menginjakkan kaki di dunia bisnis, maka yang perlu dilakukan adalah ide bisnis mana yang memiliki peluang besar. Adapun beberapa bisnis yang cocok digeluti meski Anda masih pemula adalah sebagai berikut:

Dropshipping

Ingin berjualan tapi dengan modal kecil atau tanpa modal sekalipun? Maka dropshipping jadi jawabannya karena termasuk dalam bisnis yang bagus untuk pemula. Melalui bisnis ini, Anda tidak perlu memikirkan produknya sehingga Anda hanya perlu berfokus pada cara pemasarannya.

Artinya, Anda menjadi jembatan yang menghubungkan antara produsen dengan konsumen. Namun, keuntungan yang didapatkan ini nantinya tergantung margin antara harga jual dan beli. Ada beberapa faktor yang mempengaruhinya, seperti niche produk, kualitas pemasaran, dan layanan pelanggan.

Affiliate Marketing

Dewasa ini, banyak anak remaja hingga orang dewasa yang berlomba-lomba untuk menjadi affiliate marketing. Selain mudah untuk mendaftarkan diri, menjadi affiliate marketing membuat Anda hanya perlu mempromosikan produk orang lain tapi sudah mendapatkan keuntungannya.

Oleh karena itu, keuntungan yang didapatkan ini tergantung usaha yang Anda lakukan untuk memperkenalkan produk ke orang lain. Menariknya lagi nih, Anda tidak perlu modal besar karena Anda hanya memerlukan koneksi internet dan gadget saja.

Warung Sembako

Bisnis yang bagus untuk pemula selanjutnya adalah membuka warung sembako. Ini karena warung sembako merupakan warung yang menyediakan barang-barang kebutuhan sehari-hari, seperti beras, telur, mie instan, gula, kecap, dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, warung sembako pasti dibutuhkan oleh banyak orang. Meski margin keuntungannya terbilang kecil tapi volume barang yang terjual pasti tinggi sehingga laba yang didapatkan pun cukup menjanjikan.

Bisnis Franchise

Berbisnis dengan memanfaatkan franchise yang ada juga cocok untuk bisnis yang bagus untuk pemula sekarang ini. Sebab, franchise memungkinkan Anda untuk berbisnis sambil belajar karena Anda tidak perlu mengurus semuanya.

Melalui franchise, Anda akan mendapatkan dukungan penuh ketika membangun dan mengelola bisnis. Jadi, tidak perlu khawatir ada yang salah ketika mengelola bisnis karena Anda tidak akan sendirian saat mengelolanya.

Contohnya saja franchise Apotek K-24 yang memberikan banyak dukungan, mulai dari perizinan bisnis, IT, operasional bisnis, stok awal, pembangunan gerai, rekrutmen pegawai, strategi marketing, dan lain sebagainya. Artinya, Anda hanya perlu menyiapkan modal saja, maka urusan bisnis akan diurus oleh pemilik franchise.

Menarik bukan? Ingin memiliki bisnis yang bagus untuk pemula ini? langsung hubungi hotline waralaba Apotek K-24 di 081212012424 atau akun instagram @franchisek24. Anda juga bisa langsung mengisi formulir pendaftarannya DI SINI.

Related post

INFO APOTEK K-24 © 2022 PT K24 Indonesia - All Rights Reversed - Beli Obat