Bisnis Trend Masa Kini? Franchise Jadi Salah Satunya!

Bisnis Trend Masa Kini? Franchise Jadi Salah Satunya!

Jun 20, 2022

Siapa sih yang sekarang tidak kenal dengan bisnis franchise, yang sedang berkembang pesat di Indonesia? Bahkan, berbisnis dengan franchise jadi sebuah bisnis trend masa kini yang sayang kalau ditinggalkan. Hal ini mungkin karena kemudahan dan keuntungan yang didapatkan saat menggunakan franchise. Namun, apa saja sih kelebihan bisnis franchise ini?

Perkembangan industri franchise di Indonesia sangat besar sehingga banyak orang yang minat dengan bisnis ini. Menurut Asosiasi Franchise Indonesia (AFI), pertumbuhan franchise selalu sejalan dengan peningkatan ekonomi nasional setiap tahunnya. Selain menggerakkan roda perekonomian, franchise juga bisa menyerap tenaga kerja hampir 1 juta orang sendiri.

Franchise Jadi Bisnis Trend Masa Kini?

Membangun sebuah bisnis bukan perkara yang mudah dan membutuhkan kerja keras yang sangat tinggi. Tidak hanya menyiapkan modal yang cukup besar, Anda juga perlu membangun persepsi masyarakat terhadap bisnis Anda dari nol.

Tak heran kalau banyak orang juga yang justru menyerah karena brand yang dimiliki sulit untuk berkembang karena sedikitnya pengunjung. Oleh karena itu, salah satu jalan keluarnya adalah bisnis dengan franchise, sebuah bisnis trend masa kini.

Kenapa bisa demikian?

Akhir-akhir ini model bisnis franchise telah merambah di berbagai sektor, seperti makanan cepat saji, perhotelan, dan ritel, serta menjadi salah satu pilar penting dalam dunia bisnis modern. Ini karena franchise menawarkan banyak keuntungan dan manfaat yang menarik.

Selain itu, kepopuleran bisnis franchise yang terbukti sukses telah menginspirasi banyak individu untuk memilih jalur waralaba sebagai cara yang lebih mudah dan cepat untuk memulai bisnis sendiri. Namun, sebelum memutuskan menggunakan franchise, penting untuk disadari bahwa kesuksesan bisnis tidak serta-merta datang. Ada berbagai faktor yang perlu diperhatikan dan tantangan yang harus diatasi.

Oleh karena itu, dalam memilih bisnis trend masa kini dengan franchise ini Anda perlu melakukan riset agar tidak salah brand. Salah satu brand franchise di Indonesia yang menjanjikan adalah franchise Apotek K-24.

Kelebihan Bisnis Franchise Apotek K-24

Apotek K-24 memiliki sistem franchise yang terbilang kuat dan memiliki risiko yang cukup kecil. Ada beberapa hal yang membuat franchise Apotek K-24 kuat dan cocok untuk digunakan, yaitu:

  • Brand Apotek K-24 memiliki nama yang banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia.

  • Memberikan dukungan untuk bisnis yang lengkap, mulai dari pendirian gerai, stok awal obat, perizinan apotek, rekrutmen, IT software yang bekerja 24 jam, strategi marketing, dan operasional apotek.

  • Staf Apotek K-24 memiliki kompetensi yang kuat karena terdapat K-24 Academy sebagai pusat pelatihan.

  • Ada aplikasi f-soft (franchise Apotek K-24) untuk membantu mengawasi apotek dari jarak jauh.

  • Terdapat layanan Apotek K-24 secara online, melalui aplikasi K24Klik yang bisa diakses di smartphone.

Itu dia hal apa saja yang mungkin Anda dapatkan kalau mau berbisnis menggunakan franchise Apotek K-24, sebuah bisnis trend masa kini yang aman dan menguntungkan. Hingga saat ini Apotek K-24 sudah memiliki lebih dari 750 gerai apotek yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia.

Jadi, kalau Anda ingin memulai bisnis tapi bingung bagaimana caranya, bisa langsung menghubungi hotline franchise Apotek K-24 di 081212012424 atau akun instagram @franchisek24. Anda juga bisa langsung mengisi formulir pendaftarannya DI SINI.  

Related post
PT K-24 Indonesia
Jl. Magelang, Karangwaru Kidul,
PR 24 Yogyakarta 55241
0274 - 542024, 542025
Hotline Franchise
08-12-12-01-2424
Media Sosial